Sejarah Alkitab Indonesia

Ajaran-ajaran Utama Kitab-kitab/2 Tesalonika

Bagikan ke Facebook

Dari Sejarah Alkitab Indonesia

Langsung ke: navigasi, cari
<< >>
Sejarah Alkitab di Indonesia
Sejarah Alkitab Daerah Indonesia
Sejarah Alkitab di Luar Indonesia
Biblika
Doktrin Alkitab
Pengantar dan Garis Besar Kitab
Studi Kata Alkitab
Bagian-bagian dari buku :
Kepercayaan dan Kehidupan Kristen
Ajaran-ajaran Utama Kitab-kitab:
Perjanjian Baru
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu


Tujuan

Supaya orang Kristen mengerti arti kedatangan Tuhan Yesus Kristus yang kedua kali, sehingga mereka dapat mempunyai pengharapan yang benar akan kedatangan Kristus yang kedua kali.

Pendahuluan

Penulis : Rasul Paulus.
Tahun : Sekitar tahun 51 sesudah Masehi.
Penerima : Jemaat Kristen di Tesalonika (dan juga untuk setiap jemaat Kristen di seluruh dunia).
Isi Kitab : Kitab II Tesalonika terbagi atas 3 pasal. Di dalamnya kita dapat melihat dengan jelas penjelasan Rasul Paulus, dalam usaha meniadakan pengertian yang keliru tentang kedatangan Kristus kedua kali, karena ada yang mengajarkan bahwa Kristus sudah datang kedua kali ke dunia.


  1. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab II Tesalonika
    1. Pasal 1 (2Tes 1:1-12 ). Pengajaran tentang kedatangan Kristus yang kedua kali
      Dalam bagian ini dijelaskan bahwa pengharapan akan kedatangan Kristus yang kedua kali adalah penghiburan besar di tengah-tengah penganiayaan dan kesukaran yang ditanggung oleh orang-orang Kristen demi nama Kristus.
      _Pendalaman_
      Bacalah pasal 2Tes 1:6-9 .
      _Tanyakan_: Apakah arti hari Tuhan bagi anak-anak-Nya ? (lihat ayat 6-7; 2Tes 1:6-7 ).
      Apakah arti hari Tuhan bagi orang-orang yang tidak percaya ? (lihat ayat 8-9; 2Tes 1:8-9 ).
      Saudara mau yang mana, dari kedua hal di atas ?
    2. Pasal 2 (2Tes 2:1-17 ). Pengajaran tentang peringatan mengenai saat kedatangan Kristus kedua kali
      Dalam bagian ini dijelaskan bahwa saat kedatangan Kristus kedua kali akan diawali dengan adanya kedurhakaan besar. Karena itu kita perlu membenahi pikiran yang salah tentang hari Tuhan dan cara-cara hidup yang benar dalam menantikan kedatangan-Nya yang kedua kali.
      _Pendalaman_
      Bacalah pasal 2Tes 2:3-4,17 .
      _Tanyakan_: Apakah yang mendahului kedatangan Kristus yang kedua kali ?
      Bagaimanakah cara hidup orang Kristen dalam menantikan kedatangan Kristus yang kedua kali ?
    3. Pasal 3 (2Tes 3:1-18 ). Pengajaran tentang berdoa dan bekerja
      Dalam bagian ini dinasehatkan mengenai perkataan orang-orang Kristen dalam menantikan kedatangan Kristus yang kedua kali.
      _Pendalaman_
      1. Bacalah pasal 2Tes 3:1-2 .
        _Tanyakan_: Apakah khasiat daripada doa orang Kristen ? (lihat ayat 1-2; 2Tes 3:1-2 ).
      2. Bacalah pasal 2Tes 3:6-15 .
        _Tanyakan_: Apakah yang dimaksudkan dengan hidup orang Kristen yang tidak tertib ? (lihat ayat 6-15; 2Tes 3:6-15 ).
  2. Kesimpulan Dalam Kitab II Tesalonika dapat diketahui bahwa kedatangan Kristus yang kedua kali belumlah terjadi, dan kedatangan Kristus ini merupakan pengharapan yang memberikan penghiburan di dalam penganiayaan sebagai orang-orang Kristen.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Kitab II Tesalonika ?
  2. Apakah pusat pengajaran dalam Kitab II Tesalonika ?
  3. Apakah Kristus sudah datang untuk yang kedua kali ?
  4. Apakah arti kedatangan Kristus bagi orang-orang Kristen ?
  5. Bagaimanakah cara hidup orang Kristen dalam menantikan kedatangan Kristus yang kedua kali ?


Bibliografi
Artikel ini diambil dari:
Kepercayaan dan Kehidupan Kristen. PT BPK Gunung Mulia, Jakarta. CD SABDA-Topik 07008
kembali ke atas